KOTA MALANG (tribratanews.jatim.polri.go.id) – Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang, Widjaja Saleh Putra mengungkapkan, bahwa diperkirakan puluhan ribu kendaraan akan memasuki Kota Malang selama masa libur Nataru.
Berdasarkan prediksi, jumlah kendaraan yang masuk ke Kota Malang akan meningkat 2,8 persen dibandingkan tahun sebelumnya.
“Kami memperkirakan ada sekitar 57 ribu kendaraan roda dua dan 27 ribu kendaraan roda empat per hari yang akan memasuki Kota Malang,” terangnya, Selasa (10/12/2024).
Widjaja juga menambahkan bahwa kepadatan kendaraan tidak hanya akan terjadi pada kendaraan yang masuk ke Kota Malang, tetapi juga pada kendaraan yang akan keluar dari Kota Malang.
Diperkirakan, puncak kepadatan arus lalu lintas akan terjadi pada 23 hingga 25 Desember 2024, serta mendekati tahun baru, yaitu pada 31 Desember hingga 2 Januari 2025.
“Kami juga memprediksi bahwa kepadatan akan terjadi di beberapa titik yang menjadi jalur perlintasan utama menuju Kota Batu, Kabupaten Malang, Blitar, Lumajang, Surabaya, dan Pasuruan,” tambah Widjaja.
Dengan adanya langkah antisipasi yang telah disiapkan oleh Polresta Malang Kota bersama pihak terkait, diharapkan dapat mengurangi potensi kemacetan dan memberikan rasa aman serta nyaman bagi pengendara yang melintas selama periode libur Nataru. (cha/mbah)
Publisher By : BIDHUMAS POLDA JATIM