KOTA KEDIRI (tribratanews.jatim.polri.go.id) – Siswa New Al Huda Pre School Kediri berkesempatan untuk mengikuti program Polisi Sahabat Anak (Polsanak) yang diselenggarakan di Mako Satlantas Polres Kediri Kota, Kamis (5/9/2024).
Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WIB ini dihadiri oleh Kanit Kamsel beserta anggotanya, kepala sekolah dan guru.
Dalam acara tersebut, anak-anak diajak untuk mengenal lebih dekat taman lalu lintas dan berbagai rambu serta lampu lalu lintas.
Tidak hanya itu, mereka juga diperkenalkan dengan profesi Polri dan belajar tentang peran penting polisi dalam menjaga ketertiban masyarakat.
Para siswa sangat antusias saat mendengarkan penjelasan dari anggota Satlantas, yang menggunakan cara interaktif dan menyenangkan untuk memperkenalkan hal-hal dasar lalu lintas.
Kasat Lantas Polres Kediri Kota, AKP Afandy Dwi Takdir, menyampaikan, “Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan kesadaran tertib berlalu lintas sejak usia dini. Kami berharap, melalui program POLSANAK, anak-anak dapat lebih memahami pentingnya mematuhi aturan di jalan raya,” tegasnya.
Salah satu bagian yang paling seru adalah saat anak-anak berinteraksi langsung dengan simulasi lalu lintas di taman.
Mereka berlatih cara menyebrang jalan dengan aman dan belajar mengenai lampu lalu lintas yang harus dipatuhi. Senyum ceria tak lepas dari wajah anak-anak saat mengikuti setiap kegiatan.
Kegiatan ini berakhir dengan penuh keceriaan dan diakhiri dengan sesi foto bersama. Para guru dan orang tua mengapresiasi inisiatif Satlantas Polres Kediri Kota yang membantu membentuk pola pikir anak-anak tentang pentingnya keselamatan di jalan raya. (hms/mbah)
Publisher By : BIDHUMAS POLDA JATIM