KOTA KEDIRI (tribratanews.jatim.polri.go.id)- Kapolres Kediri Kota mengadakan kegiatan apel sekaligus pemeriksaan senjata api (Senpi) yang dipegang oleh personil Polres Kediri Kota, Kamis (10/10/2024).
Kegiatan ini berlangsung pukul 09.00 hingga 10.00 WIB di Lapangan Belakang Polres Kediri Kota, dipimpin langsung oleh Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh jajaran pejabat utama (PJU) Polres Kediri Kota, Kasie Propam Polres Kediri Kota, dan seluruh personil pemegang senjata api dinas.
Pemeriksaan senjata api ini merupakan bagian dari agenda rutin untuk memastikan bahwa personil yang memegang senjata api dalam kondisi siap pakai dan memenuhi standar pengawasan yang ketat.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan apel dan pengecekan personil yang dilakukan oleh Kasi Propam, dilanjutkan dengan arahan Kabag Logistik Polres Kediri Kota.
Dalam arahannya, Kabag Logistik Kompol Kusumardi, S.H , M.H menegaskan, pentingnya pengawasan terhadap penggunaan senjata api dinas oleh personil guna mencegah penyalahgunaan serta mendukung kinerja optimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Kapolres Kediri Kota bersama dengan jajaran PJU turut melakukan pengecekan langsung terhadap senjata api yang dipegang oleh personil.
Pengecekan ini tidak hanya memastikan kelayakan senjata, tetapi juga sebagai bagian dari penegakan disiplin agar personil Polres Kediri Kota selalu mematuhi prosedur penggunaan senjata api dengan baik dan benar.
Kegiatan apel dan pemeriksaan senjata api ini berjalan dengan lancar dan tertib. Tidak ditemukan kendala berarti, dan seluruh rangkaian acara berlangsung dalam situasi yang aman dan kondusif.
Kapolres Kediri Kota berharap kegiatan ini bisa meningkatkan kesadaran personil mengenai tanggung jawab mereka terhadap senjata api yang mereka bawa serta menjaga integritas dalam bertugas di lapangan.
“Pengawasan yang ketat seperti ini harus rutin dilakukan untuk memastikan personil kita bekerja sesuai prosedur yang berlaku, terutama dalam hal penggunaan senjata api. Ini adalah bagian dari upaya kami untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” ujar Kapolres Kediri Kota AKBP Bramastyo Priaji, S.H., S.I.K., M.Si. (hms/mbah)
Publisher By : BIDHUMAS POLDA JATIM