KOTA MALANG (tribratanews.jatim.polri.go.id) – Polsek Klojen melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Klojen, Aiptu Wahyu Setiawan, bersama Tiga Pilar Kelurahan dan Ketua Panitia Pemungutan Suara (PPS) melaksanakan koordinasi intensif dengan 50 anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Kelurahan Klojen.
Koordinasi bersama Linmas ini berlangsung di Kantor Kelurahan Klojen, Sabtu (9/11/2024), menjelang pelaksanaan Pilkada Kota Malang 2024.
Aiptu Wahyu Setiawan menjelaskan bahwa tujuan utama dari koordinasi ini adalah untuk memastikan kesiapan dan memantapkan tugas pokok serta kapasitas Satlinmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada.
“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman menyeluruh kepada Satlinmas agar mereka mampu menjalankan peran mereka dengan efektif, mengantisipasi berbagai potensi gangguan, dan memastikan Pilkada berlangsung dengan aman dan tertib,” ujar Aiptu Wahyu.
Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Wahyu menyampaikan materi penting kepada anggota Satlinmas. Beberapa poin utama yang disampaikan meliputi, Tugas dan Wewenang Satlinmas, Teknik Pengamanan TPS, Koordinasi dan Komunikasi Efektif dan Pencegahan Konflik.
“Peran Satlinmas dalam membantu aparat keamanan menjaga kelancaran pelaksanaan Pilkada, termasuk pengawasan di dalam TPS dan kesiapsiagaan dalam menghadapi situasi darurat.” Jelasnya.
Aiptu Wahyu menekankan Pentingnya komunikasi yang terkoordinasi antara Satlinmas, Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan petugas PPS untuk memastikan respons cepat dan tepat dalam setiap situasi.
Bhkan Linmas diberikan pemahaman sebagai Upaya preventif dalam mencegah gesekan atau konflik antarwarga yang dapat mengganggu jalannya Pilkada, termasuk cara meredam potensi permasalahan secara persuasif.
Koordinasi ini dihadiri oleh Lurah Klojen, Babinsa, Ketua PPS, Kasie Trantib, dan Komandan Pleton (Danton) Linmas. Lurah Klojen dalam sambutannya menegaskan pentingnya sinergi antara seluruh pihak, terutama dalam menciptakan suasana aman dan kondusif menjelang dan selama pelaksanaan Pilkada.
“Pilkada yang aman dan lancar adalah tanggung jawab bersama. Dengan kerjasama yang solid antara Polsek Klojen, Tiga Pilar Kelurahan, dan KPPS, kami berharap masyarakat merasa nyaman dan proses demokrasi dapat berjalan dengan baik,” tambah Aiptu Wahyu.
Polsek Klojen mencegah potensi gangguan sejak dini dengan pendekatan preventif yang bersinergi dengan seluruh elemen terkait.
Langkah ini menjadi bagian dari persiapan intensif Polsek Klojen dalam mendukung pelaksanaan Pilkada Kota Malang 2024 yang aman, damai, dan sukses di wilayah Kelurahan Klojen. (cha/mbah)
Publisher By : BIDHUMAS POLDA JATIM