Ngawi – Anggota Polsek Pitu, Bripka Dwi Prabowo, yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas Desa Kalang, melaksanakan kegiatan Bhatarling (Bhayangkara Pendamping Penyuluh Pertanian Ramah Lingkungan). Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mendukung ketahanan pangan serta mendorong petani untuk menerapkan praktik pertanian berkelanjutan.
Kegiatan Bhatarling dilaksanakan di lokasi P2B (Pekarangan Pangan Bergizi) di Desa Kalang, Kecamatan Pitu. Dalam patroli ini, Bripka Dwi Prabowo memberikan penyuluhan kepada para petani mengenai pentingnya meningkatkan swasembada pangan, kemandirian pangan, serta penerapan program ketahanan pangan secara berkelanjutan. Salah satu fokus utama dalam kegiatan ini adalah upaya meningkatkan kesuburan tanah dengan mengurangi penggunaan pupuk kimia dan mengutamakan penggunaan pupuk kompos sebagai alternatif yang lebih ramah lingkungan.
Kapolres Ngawi AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, S.H., S.I.K., M.H. melaui Kapolsek Pitu AKP Basuki Rakhmad, S.H. menyampaikan bahwa, “Kami berharap para petani dapat lebih memahami pentingnya pertanian ramah lingkungan. Dengan mengurangi ketergantungan pada pupuk kimia dan beralih ke pupuk kompos, kita tidak hanya menjaga kesuburan tanah tetapi juga menciptakan sistem pertanian yang lebih berkelanjutan untuk masa depan. Polri akan terus mendukung dan mendampingi masyarakat dalam upaya mencapai swasembada pangan.” Ujar Kapolsek Pitu.
Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Ketua Satgas Ketahanan Pangan, Kombes Pol Ari Wibowo, S.I.K., M.H., yang saat ini menjabat sebagai Karo SDM Polda Jatim. Arahan tersebut menekankan pentingnya pengecekan rutin terhadap pekarangan warga guna memastikan keberlangsungan program ketahanan pangan. Salah satu lokasi yang dikunjungi dalam kegiatan ini adalah pekarangan milik Bapak Hariyadi, warga Desa Kalang, Kecamatan Pitu.
Dengan adanya kegiatan Bhatarling ini, diharapkan para petani semakin sadar akan pentingnya pertanian ramah lingkungan serta mampu mengembangkan praktik pertanian yang lebih mandiri dan berkelanjutan. Polri, khususnya Polda Jatim dan Polres Ngawi, terus berkomitmen untuk mendukung ketahanan pangan demi mewujudkan Swasembada Pangan Indonesia.
#astacita #swasembadapangan #ketahananpangan #ketahananpanganpoldajatim #polripresisi #polisiindonesia #ssdmpolri #divhumaspolri #birosdmpoldajatim #bidhumaspoldajatim #polresngawi #ngawi
Discussion about this post