SURABAYA (tribratanews.jatim.polri.go.id) – Polisi menangkap tiga pelaku pembacokan terhadap Jimy Sugito Putra, salah satu saksi Paslon nomor 2 Slamet Junaidi-Ahmad Mahfudz (Jimat-Sakteh) di Sampang Madura. Pelaku berinisial FS, DUR dan IDI. Ketiga pelaku kini telah diamankan di Mapolda Jatim.
“Saya cek tadi terakhir ada tiga orang yang sudah diamankan oleh Polres Sampang dan sudah dipegang. Polda Jatim akan terus melaksanakan pengembangan sampai tuntas,” kata Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo didampingi Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto di Mapolda Jatim, Selasa petang (19/11/2024).
Listyo meminta seluruh pihak untuk bisa menjaga diri. Sebab proses Pilkada 2024 sebentar lagi akan berjalan.
“Tolong ini menjadi peristiwa yang tidak terulang lagi karena yang bertanding yang berhadapan yang menjadi pasangan calon ini adalah sebenarnya bagian dari teman-teman kita pada saudara-saudara kita sahabat-sahabat kita,” katanya.
Pihaknya mengajak semua pihak mendukung pelaksanaan Pemilu yang baik dan pemilu yang konstruktif. “Sehingga nanti terpilih calon pemimpin khususnya di tingkat daerah yang bisa menjalankan apa yang menjadi amanat rakyat kepada pimpinan,” ungkapnya.
Di Jawa Timur sendiri dalam Pilkada 2024 ada 60.751 Tempat Pemungutan Suara (TPS) . Polda Jatim sudah melakukan pemetaan daerah. Mulai kategori sangat rawan, rawan dan kurang rawan. Listyo menyatakan, untuk wilayah yang paslonya lebih dari dua juga menjadi perhatian khusus. Sebab apabila tidak dikelola dengan baik akan muncul masalah.
“Khususnya Madura, ini masuk kategori sangat rawan sehingga kita pun menempatkan personel lebih besar dan pola pengamanan yang lebih disesuaikan,” terangnya.
Jenderal Listyo juga mengingatkan untuk daerah yang paslonya hanya satu juga menjadi perhatian personel. Orang nomor satu di Korps Bhayangkara ini meminta Kapolda, Kapolres bekerjasama dengan Panglima Kodam dan Dandim untuk terus mengikuti perkembangan wilayah yang ada.
“Sehingga bisa mempersiapkan pola pengamanan yang sesuai dengan kerawanan yang terjadi,” tegasnya.
Saat melakukan kunjungan ke Polda Jatim, Kapolri juga melakukan pengecekan pasukan kesiapan pengamanan tahap pemungutan dan penghitungan suara Pilkada serentak tahun 2024 di wilayah Jawa Timur. Kapolri juga melakukan doa bersama lintas agama bersama TNI, Polri, tokoh agama, dan masysrakat. (mbah)
Publisher By : BIDHUMAS POLDA JATIM